PENGARUH HARGA, ONLINE CUSTOMER REVIEW DAN CONTENT MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI MINAT BELI PADA MARKETPLACE TIKTOK SHOP DI JEMBER

  • Novi Yosi Inkasari Institut Teknologi dan Sains Mandala
  • Haifa Haifa Institut Teknologi dan Sains Mandala
  • Hayatul Maspufah Institut Teknologi dan Sains Mandala
Keywords: Harga, Online Customer Review, Content Marketing, Minat Beli, Keputusan pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, online customer review, content marketing terhadap keputusan pembelian serta pengaruhnya terhadap minat beli sebagai variabel intervening pada marketplace Tiktok shop. Populasi dalam penelitian ini yaitu konsumen Tiktok shop di kecamatan kencong kebupaten Jember dengan sampel yang digunakan sebanyak 50 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Metode analisis data menggunakan analisis jalur dengan bantuan SPSS 20. Uji yang digunakan yaitu uji instrument data (uji validitas dan uji reliabilitas), uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinieritas, dan uji heteroskedastisitas), uji hipotesis (uji t) dan uji sobel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga (X1) dan content marketing (X3) berpengaruh positif secara langsung terhadap minat beli (Z), sedangkan online customer review (X2) tidak berpengaruh secara langsung terhadap minat beli (Z). Selain itu harga (X1), online customer review (X2) dan minat beli (Z) berpengaruh positif secara langsung terhadap keputusan (Y), sedangkan content marketing (X3) berpengaruh negatif secara langsung terhadap keputusan pembelian (Y). Kemudian minat beli (Z) mampu memediasi harga (X1) dan content marketing (X3) terhadap keputusan pembelian (Y), sedangkan online customer review (X2) berpengaruh negatif secara tidak langsung terhadap keputusan pembelian (Y) melalui minat beli (Z) pada pada marketplace Tiktok shop di Jember

Published
2025-01-30
How to Cite
Yosi Inkasari, N., Haifa, H., & Maspufah, H. (2025). PENGARUH HARGA, ONLINE CUSTOMER REVIEW DAN CONTENT MARKETING TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN MELALUI MINAT BELI PADA MARKETPLACE TIKTOK SHOP DI JEMBER. JMBI : Jurnal Manajemen Bisnis Dan Informatika, 5(2), 186-205. https://doi.org/10.31967/prodimanajemen.v5i2.1336
Section
Articles